Tuesday, January 13, 2015

9 rahasia yang harus pria lakukan ketika wanita HAID


Datang bulan, atau halangan, atau haid adalah salah satu kejadian yang rutin dialami oleh kaum hawa. Keadaan yang dialami ini tidak hanya mengganggu kaum hawa tetapi begitu juga kaum adam,apalagi pada kaum adam yang memiliki pasangan. Nyeri PMS (pre menstrual syndrome bukan Penyakit menular sexual) ,perubahan mood yang drastis dalam hitungan jam,menit bahkan detik,keinginan akan makanan yang bebagai macam,perasaan panas/gerah,itulah keluhan yang dialami oleh wanita. Apa yang bisa kaum adam lakukan untuk menghindari amukan sang hawa? Berikut adalah beberapa tips yang dapat dilakukan untuk menyelamatkan diri anda atau hubungan anda

  1. Buatlah jadwal bulanan haid

Bagi anda kaum adam,buatlah jadwal haid pasangan/gebetan anda,belilah kalender khusus atau download aplikasi di gadget anda,istilah apa saja yang harus anda ketahui dalam membuat jadwal ini? Pertama siklus bulananan normalnya 24-32 hari,tanyakan ke pasangan anda (lakukan ketika sedang tidak haid) atau kesahabat/keluarganya, lalu tanyakan berapa lama dia HAID,lalu h- berapa ia biasa merasakan nyeri haid? Hal ini akan menyelamatkan anda,karena ini adalah kunci bagi anda untuk dapat melakukan tips yang berikutnya. Jika anda belom membuat jadwal ini maka segeralah

  1. Pantyliner?pembalut?
Apakah anda tahu perbedaan keduanya? Jangan sampai anda salah beli , karena keduanya tampak sama di mata kita namun berbeda di mata perempuan, anda akan terlihat bodoh di mata perempuan. Pantyliner tidak bisa menampung darah mens,and pembalut bisa.  Bedakan keduanya dengan membaca terlebih dahulu apakah produk itu pantyliner atau softex lalu lihat jenisnya apakah ada sayapnya. Sesuaikan kebutuhannya  dengan pasangan, jika ia sedang banyak banyaknya darah yang keluar lebih baik berikan pembalut dengan sayap.

  1. Obat anti nyeri

Jika anda sering mendapati PMS pasangan anda adalah tipe nyeri bawalah paracetamol 500mg (panadol™,sanmol™,paramex™) atau asam mefenamat 500mg (mefinal™,)ketika menjelang masa haid, atau jika tidak membantu anda bisa memberika zaldiar™ , namun obat ini tidak dapat sering-sering digunakan,konsultasikan ke dokter apabila nyeri yang dirasakan tidak tertahankan hingga pingsan

  1. Kompres hangat

Belilah karet kompres di toko obat atau di toko perlengkapan medis atau toko perkakas, harganya berkisar 20-50 ribu berukuran 2L tergantung merek. Isi kompres karet tersebut dengan air mendidih sebanyak 1500-1600 L. Lalu tempelkan ke bagian pusar. Bila kompres dirasa terlalu panas lapiskan dengan kain. Gunakan posisi membungkuk atau bila mungkin posisi sujud / mecca position. Jika anda tidak dapat menemukan kompres tersebut dapat diganti dengan botol kaca/beling , atau belilah koyo (salonplas™,koyomatahari™).

  1. Cuti mens
Beberapa perusahaan memberikan cuti PMS, tanyakanlah apakah di tempat anda bekerja memberikan cuti PMS diluar cuti liburan, jika iya gunakanlah cuti tersebut secara rutin tiap bulan, bahkan jika anda tidak merasa sakit.

  1. Coklat
image source : theberry.com

Jika pasangan anda termasuk PMS tipe moody berikan coklat. Coklat mengandung zat yang membuat tenang, yaitu zat .... , berikan pasangan anda coklat batangan bukan coklat wafer atau coklat kopi. Kandungan coklat semakin banyak membuat efek zat semakin besar pilih coklat yang kandungannya diatas (>) 40%, atau mungkin 70%. Anda bisa coba membuatkan pasangan anda coklat panas instan (milo™,cadburry™,dll) atau dengan cara mencairkan coklat batangan dan mencampurnya dengan air. Berilah sentuhan kayu manis atau marshmallow dan surat kecil bertuliskan “though you mad at me,i still love you” atau “pms doesnt kill my love for you” atau “share your thought with me”

  1. Jamu

Apakah pasangan anda termasuk golongan orang yang percaya jamu?jika iya syukurlah, jika tidak buatlah dia percaya, setidaknya cobalah. Jamu kunyit asam dipercaya oleh nenek moyang bangsa indonesia yang mengarungi samudra dapat mengurangi gejala PMS. (Mungkin suami mereka membawa kunyit asam kemanapun mereka pergi), belilah jamu ini di tukang jamu keliling, mintalah secara khusus dan rutin setiap bulannya untuk diberikan ke pasangan anda. Atau anda bisa mencoba membeli jamu yang sudah jadi (kiranti™,jamu datang bulang™)namun anda harus berhati hati terhadap kandungan jamu instan/seduh tersebut, akan lebih baik jika anda membuatnya sendiri.

  1. Pengertian
Ini adalah hal terakhir yang bisa anda lakukan dalam menghadapi wanita dengan PMSnya, ingatlah bahwa segala perkataan,perbuatan dan segala permintaan mereka akan berlalu. Bukalah telinga anda dan hati anda, namun jangan membuka mulut anda karena mereka dalam pengaruh hormon. Masuk kuping kanan keluar kuping kiri, di-Iyain ajah,mengaku salahlah saja, anda adalah pihak dengan kepala dingin, jika ia meminta putus atau melakukan tindakan yang impulsive (mendadak dan ceroboh) maka setelah haid ia akan menyesalinya.

  1. Dokter
me and wife

Jika pasangan anda mengeluarkan darah menstruasi terlalu banyak,terlalu lama masa HAIDnya atau terlalu nyeri konsultasikan ke dokter.

Semoga tips ini dapat membantu anda menghadapi PMS,dan percayalah pada hubungan anda. Segala kebenaran datangnya dari Allah,dan semua kesalahan datangnya dari saya.


 


Wednesday, January 7, 2015

6 hal tentang kebersihan yang sering pria lupakan


Ada banyak hal yang dilihat oleh wanita ketika akan mencari seorang pria, pendidikan,sifat,tampang,penampilan,ukuran sepatu,tinggi badan hingga jenis music. Seperti tidak habis alasan yang dipakai oleh wanita untuk menjauh dan menolak ajakkebersihan yang bisa anda evaluasi sebelum anda mengajak seseorang untuk berkencan dengan anda:an kita untuk berkencan,mungkin anda melupakan 1 hal penting, yaitu kebersihan. Berikut adalah saran mengenai 

  1. Potong bulu hidung
Bulu hidung merupakan salah satu hal yang membuat wanita ilfeel  apabila melihatnya tidak terurus. Tubuh yang wangi,penampilan yang rapi sekejap saja akan tertutupi oleh bulu hidung yang tampak membumbung dari lubang hidung. Potonglah bulu hidung per bulan / 2 minggu, batasannya bulu tidak menyembul keluar. Anda bisa menggunakan gunting bengkok yang dapat anda beli di stand toko pisau lipat atau anda bisa menggunakan gunting cukur rambut berukuran kecil. Harap hati-hati ketika anda melakukannya karena bulu hidung berfungsi sebagai penyaring debu menuju paru-paru,pemotongan yang terlalu pendek atau bila anda cabut maka debu tidak tersaring dan akan menyebabkan reaksi alergi ataupun penebalan sekresi lendir.

  1. Sikat gigi
Ketika anda ingin memikat hari perempuan tidak ada hal lain selain memanjakan telinganya lewat kata-kata mendayu nan mesra. Hal itu dapat dilakukan apabila anda memiliki aroma mulut yang segar dan wangi. Bayangkan bila anda baru makan petai atau jengkol dan harus berbicara langsung dengan wanita pujaan anda tanpa sikat gigi,sudah pasti ia akan merasa risih dan memutuskan menjauh dari anda.
Sebelum sikat gigi anda harus menentukan tipe sikat gigi yang cocok dengan anda, apakah yang besar kecil apakah dengan bulu halus atau dengan gagang yang fleksibel. Hal yang harus anda perhatikan adalah gusi anda tidak luka/radang/berdarah,lalu sikat tersebut harus dapat mencapai sudut-sudut gigi dan harganya relevan dengan budget bulanan anda. Anda tidak harus mensikat gigi tiap jam cukup sikat gigi 2x sehari, menggunakan odol dewasa bukan odol dengan berbagai rasa yang ditujukan untuk anak-anak. Lakukan evaluasi tanyakan pada teman anda apakah dengan sikat gigi 2x bau mulut anda masih mengganggu? Jika iya lakukan 3x sehari atau anda bisa mencoba merek odol yang lainnya,atau mungkin tehnik mensikat gigi anda tidak benar?

  1. Gunakan deodoran
Keringat adalah hal yang membuat wanita tergila-gila karena menurut beberapa wanita, pria terlihat seksi ketika berkeringat karena olahraga. Pria yang berolahraga mengeluarkan hormon testosteron yang merupakan penyebab wanita merasa ingin dekat dengan pria secara alamiah. Keadaan diatas akan terjadi andai saja tidak terganggu oleh bau badan yang tercium. Bau badan yang berasal dari kelembapan di ketiak akibat sekresi keringat ditambah flora normal di kulit pria akan menghasilkan bau yang tidak enak.
Gunakan deodoran! Itu adalah hal penting yang harus dilakukan. Deodoran spray,roll on,stick,atau gel banyak preparat jenis dan merek diluar sana anda yang menentukan. Tips untuk memilih deodoran, bila anda termasuk banyak dalam berkeringat pilih yang extra dry dan dalam bentuk stick/gel. Bila setelah menggunakan deodoran masih basket(basah ketek), ganti dengan merek yang lain.
Tujuan dari deodoran adalah menghilangkan bau,bukan menutupi dengan bau yang lain. Lupakan bau maskulin bau coklat bau cologne atau eu de toilette yang lain jika ketiak anda masih tercium tidak sedap.

  1. Bersihkan pusar
Pusar adalah penghubung nyata antara anda dengan ibu anda, ketika anda dewasa pusar tidak memiliki fungsi tambahan namun pusar adalah salah satu organ yang harus anda perhatikan kebersihannya. Lakukan pembersihan pusar rutin tiap minggu menggunakan cotton bud dan minyak telon/alkohol 70%.

  1. Bau rokok
Kamu merokok?its fine, tidak merokok?its even better. Rokok konvensional,linting,elektrik,cerutu,you name it kita sebut itu rokok beracun atau tidak semuanya mengandung nikotin. Hal yang tidak menyenangkan dari rokok menurut saya adalah bau dan asapnya,andai rokok tidak mengeluarkan zat sisa tentu saja tidak ada yang mempersalahkan rokok especialy wanita. Memang tidak semua wanita mempermasalahkan bau rokok, tapi tidak ada salahnya kita berjaga-jaga dalam mempantaskan diri untuk seorang wanita.
Jika anda merokok bau rokoknya akan melekat pada rambut tangan mulut dan pakaian anda. Menutupinya dengan parfum tidak akan terlalu membantu, pastikan anda membawa minimal permen karet atau mouth spray untuk menutupi bau rokok anda, lebih lanjut lagi bawalah baju ganti atau sebelum anda bertemu dengan wanita pujaan anda mandi lah setelah anda merokok.
Saya bertemu dengan beberapa orang yang berhenti merokok begitu saja,salah satunya ketika ia harus menghadapi bahwa putri kesayangannya terkena serangan asma akut dan harus dibawa ke igd+dirawat secara intensif dirumah sakit. Saya tau anda akan berhenti,anda hanya perlu turning point.

  1. Jemur handuk di tempat yg terpapar matahari
Apakah anda telah melakukan segala upaya dalam kebersihan namun anda tidak menemukan solusi? Mungkin handuk anda adalah penyebabnya. Saat saya tinggal indekost saya ingat sering melihat kawan saya yang amat malas sehingga ia menaruh handuknya dikamar yang ber-ac. Memang handuk tersebut akan kering, namun tanpa disadari handuk tersebut akan masuk terlebih dahulu ke fase lembab,dan pada saat lembab jamur akan bersarang di handuk anda dan akan berkembang biang.
Pakaian yang kering dengan sinar matahari berbeda manfaat dan tingkat kekeringan yang didapat bila dibandingkan dengan pakaian yang kering dengan alat pengering,hair dryer(jika anda pernah mencoba),atau dengan menaruhnya di dalam kamar ber ac.


Demikian tips tips dari saya semoga dapat membantu permasalahan anda dalam mencari pasangan hidup anda. Segala kebenaran datangnya dari Allah,segala kesalahan datangnya dari saya.

Thursday, January 1, 2015

Rahasia menghilangkan nyeri tenggorokan


Panas dalam,nyeri tenggorokan,ketulangan merupakan hal yang kita temui sehari-hari termasuk diderita oleh saya. Terkadang rasa nyeri ditenggorokan membuat rasa tidak nyaman dalam beraktivitas terlebih pada aktivitas yang membutuhkan banyak berbicara. Nyeri tersebut menyerang siapa saja dan kapan saja,cuaca dingin ataupun panas namun ada beberapa cara agar anda terhindar dari nyeri tenggorokan.

  1. Makanan sebagai penyebab
Semakin majunya zaman membuat cara memasak semakin beragam, diantara berbagai cara memasak,deep fried atau menggoreng menggunakan minyak menyadi penyebab utama. Minyak memiliki tingkat jenuh ketika dipakai,penggunaan yang berulang kali merusak struktur minyak dan bahan yang digorengnya. Hal tersebut membuat tenggorokan mengalami iritasi. Hindari memakan makanan deep fried terlalu sering. Preventif adalah tingkat pengobatan termudah dan termurah.

  1. Kumur dengan antiseptik
Apakah anda pernah mencoba berkumur dengan povidone iodin?jika belum,cobalah, bukan dengan povidone iodine dalam bentuk obat antiseptik luka namun dalam bentuk obat kumur. Anda bisa pula mencoba menggunakan obat antiseptik lainnya seperti (tantum verde™,betadine obat kumur™)

  1. Minyak zaitun & madu
Konsumsi virgin olive oil dapat membantu mengurangi iritasi tenggorokan. Pastikan yang anda konsumsi adalah minyak zaitun murni/virgin,karena bila tidak maka efek yang didapatkan tidak maksimal dan minyak zaitun non virgin diperuntukan untuk diolah/dimasak bukan untuk dikonsumsi langsung.
Madu yang dimaksud adalah madu murni yang memiliki kandungan air <...% anda bisa mencoba madu nusantara™,madu ashifa™,madu murni lainnya.
Minum minyak zaitun 1 sendok makan lalu madu 1 sendok makan secara beruntutan di pagi hari sebelum beraktifitas.

  1. Bahan pengawet sebagai penyebab
Boraks,pengawet makanan,pewarna textile adalah beberapa zat kimia sebagai penyebab iritasi pada tenggorokan anda. Bila anda merasa setelah anda mengkonsumsi suatu tahu atau bakso anda merasa langit-langit gigi anda tebal atau terasa serat, boleh jadi bahan makanan tersebut mengandung zat pengawet atau kimia lainnya. Stop konsumsi bahan tersebut dan minumlah secangkir air hangat.

  1. Hindari merokok
Rokok mengandung banyak zat kimia yang tidak dibutuhkan oleh tubuh, zat kimia tersebut diperuntukan untuk hal lain diluar tubuh, “asupan asap rokok” rutin tiap hari secara aktif maupun pasif memberikan kontribusi tinggi dalam angka kesakitan nyeri tenggorokan ke rumah sakit,lebih lanjut lagi iritasi tersebut akan mengalami perubahan kimia pada sel-sel pelapis tenggorokan sehingga sel-sel tersebut mengalami perubahan atau yang dikenal sebagai sel kanker.

  1. Ssshhhhhhtttt
Ketika anda sedang nyeri tenggorokan mungkin saja penyebabnya bukanlah hal diatas,namun pekerjaan anda membutuhkan aktivitas vocal yang berlebihan seperti guru,penyanyi,konsultan. Mintalah cuti berbicara kepada atasan anda,jika memungkinkan. Karena pada keadaan ini vocal abuse menjadi penyebab nyeri pada tenggorokan anda.

  1. Konsultasi dokter
Lakukanlah konsultasi kepada dokter anda, tanyakan apakah tipe dari penyebab nyeri tenggorokan anda,apakah harus mengkonsumsi obat ataukah hanya perlu beristirahat maupun menghindari hal tertentu tanpa obat.


Demikian pembahasan saya mengenai penyebab nyeri tenggorokan,semoga bermanfaat. Segala kebenaran datangnya dari Allah,segala kesalahan datangnya dari diri saya